Kritik Rumi terhadap Pemimpin Zalim
Selama ini Rumi kerap dibaca sebagai penyair cinta ilahi dan pengalaman mistik personal. Namun pembacaan yang lebih cermat atas Masnawi memperlihatkan sisi lain yang tak banyak diketahui yang membuktikan bahwa Rumi adalah seorang sufi progresif. Sosok yang peka terhadap persoalan sosial dan berani melontarkan kritik tajam terhadap kekuasaan yang menyimpang. Ia tidak memisahkan jalan spiritual dari tanggung jawab sosial.
Kezaliman: Menggali Lubang bagi Diri Sendiri
Rumi memulai kritiknya dengan metafora yang sederhana namun menghantam: kezaliman menciptakan kegelapan. Ia menegaskan bahwa penindasan bukanlah kemenangan, melainkan proses menghancurkan diri sendiri secara perlahan.
«چاه مظلم گشت ظلم ظالمان
اين جنين گفتند جمله عالمان
هركه ظالم تر چهش يا هول تر
عدل فرمودست بدتر...










